Home / NTB

Warga Keluhkan Banjir di Terowongan Bypass BIL saat Hujan, Masalah Drainase harus segera Tertangani

- Wartawan

Senin, 27 Maret 2023 - 23:57 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Halontb.com – Sudah bertahun-tahun banjir di terowongan By Pass BIL 2 yang berada di Desa Bajur dan Terong Tawah, Kecamatan Labuapi, Kabupaten Lombok Barat tak kunjung tertangani. Bahkan semenjak jalan by pass ini dibangun tahun 2015 lalu, selalu menjadi keluhan warga masyarakat.

Pantauan Seputar NTB, Senin (27/3/2023), sudah satu pekan terowongan ini tergenang. Sehingga para pengguna jalan harus ekstra hati-hati ketika melintas di jalur lambat terowongan by pass ini, baik yang datang dari arah utara maupun yang datang dari arah selatan. Apalagi tinggi genangan mencapai ketinggian betis orang dewasa, yang terkadang membuat kendaraan sepeda motor warga yang lewat mogok karena terendam air.

Warga masyarakat dan para pengguna jalan sudah lama mengeluhkan akan kondisi jalan ini. Namun hingga saat ini belum juga ada penanganan dari pihak yang bertanggung jawab dalam pembangunan jalan ini. Banjir di terowongan by pass itu pun menjadi atensi serius dari kalangan organisasi kepemudaan, seperti KNPI Lobar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua KNPI Lobar, Mursidin mengatakan, masalah klasik banjir di terowongan bypass tak kunjung ditangani secara serius. “Karena bukan sekali dua kali banjir di bypass ini, tetapi selalu berulang-ulang. Ini jadi sorotan masyarakat maupun kami di KNPI, apakah persoalan ini dibiarkan tanpa solusi dari pemerintah,” ujar Mursidin.

Ia pun menduga beberapa pemicu banjir itu, tak lepas dari pembangunan saluran yang buruk tanpa perhitungan elevasi, ukuran gorong-gorong yang tak mampu menampung air sehingga meluber ke jalan.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Jurnalis Dikriminalisasi, Kekerasan terhadap Wartawan Kembali Terjadi di NTB
Perbaikan Masjid Hubbul Wathan Kacau! Kontraktor Asal Dompu Gagal Penuhi Target, Warga Kecewa
HMI KSB Warning DPRD: Jangan Mainkan Kepercayaan Rakyat dengan Wacana Legalisasi Miras!
Resmi Pimpin NTB, Iqbal-Dinda Pacu Realisasi Program Gizi Gratis untuk Rakyat
Laskar Sasak Kota Mataram Siapkan Langkah Strategis Amankan Momen Pelantikan Kepala Daerah
10 Tahun Stagnan, LOGIS NTB Desak Revisi Gaji DPRD untuk Dorong Profesionalisme
Konsolidasi Besar Pemuda Pancasila NTB: Rapat Pleno III Tekankan Soliditas dan Militansi Organisasi
Iqbal-Dinda Menang Telak di Pilkada NTB 2024, Mas Nono: Saatnya Bersatu untuk NTB yang Mendunia
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 28 Januari 2025 - 04:35 WITA

Squid Game 2 Pecahkan Rekor, Squid Game 3 Segera Hadir Lebih Cepat

Rabu, 22 Januari 2025 - 02:32 WITA

Teguran Pemilik Rumah di Pasadena: Uya Kuya Tanggapi Kontroversi Video Kebakaran

Rabu, 22 Januari 2025 - 02:16 WITA

Steve Witkoff Sebut Indonesia Sebagai Potensi Tempat Relokasi Warga Gaza dalam Rencana Gencatan Senjata

Senin, 20 Januari 2025 - 02:34 WITA

The Shadow’s Edge: Jackie Chan dan Jun SEVENTEEN Bawa Ketegangan Baru di Layar Lebar

Senin, 20 Januari 2025 - 02:11 WITA

Usai Kebakaran Hebat, Palisades Dilanda Tanah Longsor: Rumah Selamat dari Api Kini Terkikis

Kamis, 16 Januari 2025 - 09:31 WITA

Pemerintah Indonesia Turunkan Biaya Haji 2025 dengan Dukungan Arab Saudi

Rabu, 15 Januari 2025 - 10:30 WITA

Aurelie dan Tyler Kecelakaan Mobil di AS, Berisiko Cedera Serius hingga Pengaruh Rencana Pernikahan April 2025

Rabu, 15 Januari 2025 - 10:22 WITA

Kebakaran Hebat di LA: Dari Maling yang Menyamar Jadi Pemadam hingga Rumah Profesor yang Tahan Api!

Berita Terbaru