Halontb.com – Kunjungan kerja sehari di Pulau Lombok pada Sabtu (27/8/2022) diakhiri Puan Maharani dengan menggelar rapat konsolidasi bersama lebih dari 1.300 pengurus dan kader PDIP dari seluruh NTB. PDIP siap memenangkan Pemilu 2024 yang akan menjadi kemenangan ketiga secara beruntun.
Rapat konsolidasi tersebut digelar di Kantor DPD PDIP NTB di Jalan Lingkar Selatan, Kota Mataram. Puan datang didampingi suaminya Happy Hapsoro dan Wakil Sekjen DPP PDIP Ahmad Basarah yang juga Wakil Ketua MPR RI. Rapat digelar sabtu sore, sebelum Puan dan rombongan bertolak ke Bali untuk agenda resmi Ketua DPR RI.
Saat tiba, Puan langsung disambut lebih dari seribu kader yang sudah berkumpul semenjak siang. Mengenakan pakaian berwarna merah, khas PDI Perjuangan. Para kader PDIP NTB tak henti memekikkan kata-kata yang menggelorakan semangat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT

Rapat konsolidasi tersebut diawali dengan laporan Ketua DPD PDIP Perjuangan NTB H Rachmat Hidayat. Anggota DPR RI dari Dapil Pulau Lombok Tersebut sebelum memulai laporannya, mengajak seluruh hadirin mengirim doa untuk almarhum Taufik Kiemas, ayahanda Puan Maharani, yang juga bagi kader PDIP adalah Bapak Empat Pilar Kebangsaan Indonesia.
Dalam laporannya, Rachmat menyampaikan kesiapan seluruh kader PDIP NTB, tegak lurus terhadap seluruh keputusan partai. Termasuk jika Ketua Umum telah menetapkan siapa yang akan diusung menjadi calon Presiden dari PDIP Perjuangan dalam Pemilu 2024.
Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya