Halontb.com – Kantor baru Bank NTB Syariah Cabang Pembantu Aikmel berlokasi di Jl. Raya Aikmel – Labuhan Lombok, Kec. Aikmel, Kab. Lombok Timur secara resmi beroperasi pada Senin (13/02/2023).
Sebelumnya, dilaksanakan tasyakuran pembukaan layanan operasional KCP Aikmel pada hari Minggu (12/02/2023) yang diisi dengan kegiatan berdoa bersama, pembacaan surat Yasin, zikir dan juga santunan kepada anak yatim dari daerah sekitar.
Kehadiran Gedung kantor Bank NTB Syariah Cabang Aikmel ini merupakan salah satu ikhtiar Bank NTB Syariah untuk terus memberikan layanan prima dalam memenuhi kebutuhan transaksi masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dengan peresmian kantor baru ini juga diharapkan dapat memberikan semangat baru dan meningkatkan kinerja insan Amanah Bank NTB Syariah. (*)