Halontb.com – Gedung baru untuk Kantor Cabang Pembantu (KCP) Bugis Taliwang Bank NTB Syariah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) telah diresmikan dengan pengguntingan pita dan pemotongan tumpeng oleh Wakil Bupati KSB, Fud Syaifuddin, ST dengan didampingi Ika Ranti Hidayah selaku direktur kepatuhan, TGH Rubai Ahmad Munawar selaku Dewan Pengawas Syariah, termasuk Dr KH Zulkifli Muhadli, SH, MM yang merupakan mantan Bupati KSB.
Wabup KSB dikesempatan itu menyampaikan harapan untuk dijadikan perhatian serius bagi pihak direksi Bank NTB Syariah, diantaranya, memastikan semua transaksi yang dilaksanakan benar-benar syariah, mengingat KSB saat ini sedang gencar melawan aktifitas riba. “Bank NTB Syariah sangat berkontribusi besar dalam melawan riba,” ucapnya.
Dikesempatan itu Wabup juga memastikan, jika pemerintah KSB telah menempatkan anggaran yang dimiliki pada Bank NTB Syariah sebagai bentuk dukungan dalam pengembangannya. “Hari ini telah kembali diresmikan gedung baru yang sangat representatif untuk melayani masyarakat, jadi tidak ada alasan bagi pemerintah KSB untuk tidak membangun kerjasama baik,” lanjutnya sambil berharap karyawan Bank NTB terus berbenah untuk memberikan layanan terbaiknya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pesan penting lain yang perlu menjadi perhatian juga adalah, setiap ada perekrutan karyawan diharapkan memberikan prioritas bagi warga lokal Bumi Pariri Lema Bariri, termasuk kepercayaan sebagai unsur pimpinan Bank NTB Syariah. “Sampai saat ini belum pernah ada pimpinan Bank NTB Syariah warga asli KSB, jadi semoga ini menjadi perhatian tersendiri,” harapnya.
Halaman : 1 2 Selanjutnya