Halontb.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) resmi mendapatkan gelar kehormatan sebagai Ase Kae atau saudara gendang dari Masyarakat Adat Gendang Mesir, Desa Lungar, Kabupaten Manggarai, NTT. Gelar tersebut diberikan dalam rangkaian upacara adat Penti pada Selasa, 17 September 2024.
Gelar ini diberikan sebagai wujud penghargaan masyarakat adat setempat terhadap PLN yang telah membeli lahan di wilayah Gendang Mesir untuk pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Ulumbu 2×20 MW di Poco Leok.
Maksimus Jorat, selaku Tua Gendang Mesir, menyampaikan terima kasih atas kontribusi PLN kepada masyarakat setempat. “Kami menyambut PLN dengan tangan terbuka dan penuh kehangatan,” ujar Maksimus saat memimpin prosesi adat Penti.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Eduardus Joman, Kepala Desa Lungar, turut mengajak seluruh warga untuk mendukung berbagai program PLN, terutama proyek pengembangan energi baru terbarukan yang akan berdampak pada kesejahteraan masyarakat. “Apa yang PLN bawa adalah untuk kebaikan kita semua,” tambah Eduardus.
Upacara adat Penti merupakan salah satu tradisi Manggarai yang melambangkan rasa syukur kepada Tuhan atas hasil panen, serta sebagai momen perdamaian antar warga kampung. Dalam acara ini, PLN juga menunjukkan komitmennya untuk menjaga dan menghormati budaya lokal sebagai bagian dari hubungan yang harmonis dengan masyarakat dan alam sekitar.
Halaman : 1 2 Selanjutnya